Saturday, November 22, 2008

Release Ubuntu 8.10 dan turunannya

Akhirnya … Ubuntu 8.10 resmi di release. Iso ubuntu sudah bisa di download di situs resminya atau lewat mirror yang menyediakan. Bisa juga dengan memesan lewat shipit ubuntu. Namun jika memiliki CD Ubuntu 8.10 bukan berarti sudah bisa menikmati Ubuntu 8.10 secara nyaman. Anda masih memiliki repo untuk mendapatkan paket program, codec agar anda bisa menikmati ubuntu terbaru untuk kebutuhan sehari - hari. Terpaksa harus konek internet untuk download atau membeli DVD Repo.
Anda jangan langsung kecewa donk.
Bersabarlah sedikit. Tidak lama lagi distro2 turunan ubuntu juga akan release.
Bersabarlah untuk menunggu :
- Blankon 4
- Linux Mint terbaru
- UbuntuME
- UbuntuCE
- Ubuntu Ultimate
- Ubuntu Studio
- Ubuntu Satanic Edition
- nUbuntu
- Super Ubuntu 

Semuanya akan mengeluarkan release distro terbaru karena mereka mengikuti rilis ubuntu sebagai basisnya. Dan sudah dilengkapi dengan tambahan program dan kelengkapan codec.
Jadi, mana yang anda pilih ?
Pakai Ubuntu 8.10 sekarang atau tunggu release turunannya ?

0 comments:

Angel Save Knight Man in 1995 - Linux, Blogger, Marketing, Business, Internet | Template by - Abdul Munir - 2008